Karateristik utang lancar dan jenis - jenis utang lancar

1.karakteristik utang lancar

Utang lancar pada umumnya mempunyai beberapa karakteristik diantaranya adalah :
1. Utang lancar harus dibayar dalam jangka waktu satu tahun
    (satu periode akuntansi)
2. Utang lancar terjadi karena berkaitan dengan operasi perusahaan
3. Utang lancar ini sifatnya tidak bisa dihindari

Sebagai contoh adalah utang yang timbul dari pembelian barang secara kredit, utang yang timbul dari pembayaran gaji pegawai yang tertunda, utang yang timbul akibat perusahaan menerima uang muka dari pelanggan dan sebagainya.

2. Jenis - jenis utang lancar
 
Terdapat banyak jenis kewajiban/utang lancar diantaranya adalah :
1. Utang dagang atau utang usaha (account payable) 
2. Utang wesel (notes payable) 
3. Utang pajak penjualan (sales taxes payable) 
4. Utang pajak penghasilan (income taxes payable) 
5. Bagian utang jangka panjang yang jatuh tempo pada periode sekarang (curreent maturities of long term debt) 
6. Utang dividen (dividends payable) 
7. Pendapatan diterima dimuka (unearned revenues) 

Utang dagang atau utang usaha (account payabie atau trade account payable) adalah utang yang timbul sebagai akibat adanya pembelian barang atau jasa yang dilakukan secara kredit. Pembelian secara kredit adalah pembelian yang mempunyai kesenjangan waktu antara penerimaan barang atau jasa dengan pembayarannya, dimana penerimaan barang ataj jasa tersebut mendahului pembayarannya
    Utang Wesel adalah kewajiban yang didukung dengan janji tertulis atau promes. Dari sisi perusaan yang berhutang janji tertulis ini disebut dengan wesel bayar
     Utang Pajak Penjualan (PPN) adalah utang yang timbul karena perusahaan memungut pajak penjualan dari pembeli, yang selanjutnya harus disetor ke kas negara. 
      Utang Pajak Penghasilan (PPH) adalah utangyg timbul karena perusahaan belum menyetorkan ke kas negara.
       Utang Deviden adalah jumlah yang terutang oleh perseorangan kepasa para pemegang sahamnya sebagai hasil dari dioterisasikannya pembagian deviden oleh rapat pemegang saham. 

0 Response to "Karateristik utang lancar dan jenis - jenis utang lancar"

Post a Comment